Soal Ulangan PKn Kelas IV

Berilah tanda silang (X) huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang benar!

1. MPR terdiri atas anggota-anggota DPR dan DPD yang dipilih melalui pemilu.
    Hal ini sesuai dengan batang tubuh UUD 1945 Pasal.....
 a. 1 ayat 1
 b. 2 ayat 1
 c. 2 ayat 2
 d. 1 ayat 2

2. Sebelum ada perubahan UUD 1945, lembaga tertinggi negara adalah...
 a. MPR
 b. DPR
 c. Presiden
 d. MA

3. Lembaga Legislatif adalah....
 a. lembaga yang memegang kekuasaan pemerintahan
 b. lembaga yang melakukan kekuasaan kehakiman
 c. lembaga independen
 d. lembaga yang memegang kekuasaan membentuk undang-undang

4. Sebagai kepala negara,  presiden berhak....
 a. memberi grasi dan rehabilitasi
 b. mengajukan rancangan undang-undang
 c. mengangkat duta dan konsul
 d. memberi emnesti

5. Hak DPR untuk mengadakan penyelidikan atas suatu kebijakan presiden/
    pemerintah disebut....
 a. angket
 b. budget
 c. interpelasi
 d. inisiatif

6. Wewenang Mahkamah Konstitusi adalah.....
 a. mengusulkan pengangkatan hakim agung
 b. memutuskan pembubaran partai politik
 c. mengambil tingkat kesasi
 d. memberikan pertimbangan mengenai grasi dan rehabilitasi

7. Presiden dalam menyatakan perang , membuat perdamaian dan perjanjian
    dengan negara lain , dengan persetujuan....
 a. DPR
 b. MPR
 c. MA
 d. MK

8. Berdasarkan pasal 1 ayat 3 bahwa negara Indonesia adalah negara....
 a. agraris
 b. federasi
 c. agamis
 d. hukum

9. Pasal 3 UUD 1945 mengatur tentang .......
 a. tugas DPR
 b. tugas dan wewenang MPR
 c. bentuk dan kedaulatan negara
 d. syarat-syarat menjadi presiden

10. Lembaga eksekutif terdiri dari ....
 a. Presiden , wakil , dan mentri
 b. presiden, MPR, DPR
 c. MPR, DPR dan DPD
 d. MA, MK, dan MY

11. Lembaga tinggi negara yang anggotanya menjadi anggota MPR adalah....
 a. BPK
 b. DPR
 c. MA
 d. MK

12. Hak DPR untuk meminta keterangan kepaada Presiden disebut...
 a. petisi
 b. budget
 c. angket
 d. interpelasi

13. Berikut ini yang bukan merupakan fungsi DPR adalah....
 a. legislasi
 b. anggaran
 c. penelitian
 d. pengawasaan

14. Pembahasan RAPBN dilakukan oleh Presiden bersama ...
 a. MPR
 b. DPR
 c. MK
 d. MA

15. Mahkamah Konstitusi beranggotakan ............ yang diajukan oleh Presiden.
 a. dua
 b. tiga
 c. empat
 d. lima

16. Komisi Yudisial diangkat dan diberhentikan oleh.....
 a. MPR
 b. DPR
 c. Presiden
 d. MA

17. Angota DPD dari setiap provinsi adalah ...
 a. 3 orang
 b.4 orang
 c. 5 orang
 d.6 orang

18. Memberikan grasi merupakan salah satu presiden di bidang....
 a. pelaksanaan undang-undang
 b. kehakiman
 c. keamanan
 d. legislatif

19. Kementrian negara dalam UUD 1945 diatur dalam....
 a. pasal 14
 b. pasal 15
 c. pasal 16
 d. pasal 17

20. Lembaga yang bertugas memeriksa keuangan negara adalah....
 a. DPR
 b.DPA
 c. BPK
 d. MA